Pj Bupati Batang Tinjau Pelaksanaan Ujian Assesment Sumatif Akhir Jenjang SMP

Batang - Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki meninjau ujian assesment sumatif akhir jenjang SMP di beberapa sekolah wilayah setempat. Tujuannya untuk melihat kesiapan sekolah dalam mempersiapkan kebutuhan segala fasilitas ujian siswa.

“Saat ini ada 7.231 siswa SMP di Kabupaten Batang mulai mengikuti ujian assesment sumatif akhir jenjang SMP,” kata Pj Bupati Lani Dwi Rejeki usai meninjau di SMP 1 Gringsing, Kabupaten Batang, Senin (8/5).

Ujian assesment sumatif akhir jenjang merupakan program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam meningkatkan mutu pendidikan yang mengacu pada input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

“Ujian assesment sumatif akhir jenjang memang program baru, tetapi sebetulnya hampir seperti ujian akhir sekolah dahulu bedanya hanya Kalau ujian akhir sekolah, pada pelaksanaannya berdasarkan mata pelajaran,” jelasnya.

Siswa dituntut untuk menghafal, menguasai materi kurikulum. Tetapi tidak di ujian assesment akhir jenjang Sumatif. Yang diujikan adalah kompetensi dasar siswa. Jadi tidak perlu persiapan khusus, apalagi sampai tertekan dan stress.

“Kalau di Kabupaten Batang ada 51 sekolah negeri dan 20 sekolah swasta SMP yang mengadakan ujian assesment sumatif akhir jenjang,” terangnya.

Persiapan di sekolah masing-masing sudah cukup baik dari fasilitas ruangan, guru penjaga dan siswanya juga sudah siap.

“Semoga para siswa yang mengikuti ujian assesment sumatif akhir jenjang bisa lulus semua 100 persen di Kabupaten Batang,” tandasnya.