Diskominfo Natuna Ikuti Diseminasi Survei Kepuasan Penggunaan SP4N LAPOR

Natuna - Pemerintah Kabupaten Natuna menghadiri acara Diseminasi Survei Kepuasan Penggunaan SP4N LAPOR yang dilaksanakan oleh Kementerian PAN-RB, UNDP dan KOICA bekerjasama dengan PT Prima Kelola IPB secara virtual, di Kantor Bupati Natuna, Kamis (1/7).

Diskominfo Natuna dalam hal ini Kepala Bidang Pelayanan Informasi Komunikasi Publik  Trisnan Saputra, Dinas yang ditunjuk untuk mengakomodir layanan ini SP4N Lapor.

 

Dalam Kesempatan wawancara bersama Pewarta Kominfo Trisnan Saputra menyampaikan bahwa SP4N LAPOR adalah sistem pengelolaan pengaduan pelayanan nasional dengan layanan aspirasi dan pengaduan online, menyampaikan aspirasi dan pengaduan masyarakat Indonesia melalui website lapor.go.id, dengan tujuan penyelenggara dapat mengelola pengaduan dari masyarakat secara sederhana, cepat, tuntas dan bervariasi dengan baik.

Selanjutnya, Trisnan Saputra menyampaikan bahwa pemerintah daerah di seluruh Indonesia yang ada SP4N LAPOR itu ada fitur-fitur yang bisa dipilih oleh pelapor yang membuat pelapor tidak akan diketahui oleh pihak terlapor dan masyarakat umum, Jadi seluruh isi laporan tidak dapat dilihat oleh public tracking.

"Pemda Khususnya Diskominfo Natuna saat ini terus melakukan sosialisasi di media sosial di Facebook, akun di media sosial lainnya dan juga melalui dari wawancara-wawancara dengan media online  tentang SP4N LAPOR, an kedepan kita akan membuat semacam sosialisasi langsung turun ke masyarakat langsung turun ke RT/RW atau kecamatan yang berada di seluruh Kabupaten Natuna agar masyarakat teredukasi bagaimana cara mereka bisa menyalurkan aspirasi mereka ke pemerintah," jelasnya.

Dengan adanya kegiatan yang diadakan oleh KemenPAN-RB, UNDP dan KOICA bekerjasama dengan PT Prima Kelola IPB mengenai SP4N Lapor, Trinsnan Saputra berharap khusus Natuna mengambil  pelajaran yang bisa diambil untuk pengembangan layanan SP4N Lapor ke depannya sehingga selama ini  yang tidak kita ketahui mungkin kedepannya akan diketahui.

Turut Hadir dalam acara tersebut yaitu Asisten Adminstrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna, Hikmatul Arif, Kadis Diskominfo Natuna Raja Darmika, Kabid PIKP Diskominfo Natuna Trisnan Saputra, Kabag Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna.