Indramayu - Pemerintah Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, terus berkomitmen melakukan langkah pencegahan penularan virus corona (COVID-19) secara merata di seluruh wilayah.
Hal itu sebagaimana juga dilakukan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Indramayu Umirah Taufik Hidayat yang menyalurkan masker dan vitamin secara gratis ke Kecamatan Kroya.
Ketua TP-PKK Kabupaten Indramayu Umirah Taufik Hidayat menegaskan, sudah menjadi tugas perempuan untuk ikut serta dalam mencegah penularan COVID-19 di masyarakat.
"Dalam rangka percepatan pencegahan COVID-19, kami berikan masker dan vitamin secara gratis kepada kaum perempuan di TP-PKK Kecamatan Kroya untuk kemudian disalurkan ke masyarakat yang membutuhkan," ujarnya di Indramayu, Rabu (15/7).
Umirah mengatakan, pihaknya tidak segan mengingatkan masyarakat ketika menjalankan aktivitas untuk wajib mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19, salah satunya dengan memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan dengan sabun dan hand sanitizer serta menjaga kesehatan tubuh.
Sementara itu, Ketua TP-PKK Kecamatan Kroya Kantinih Haryono mengatakan, sosialisasi pencegahan penularan COVID-19 secara masif telah dilaksanakan elemen masyarakat.
"Saya tidak akan bosan-bosan untuk mengajak semua elemen masyarakat terus waspada penularan COVID-19 dan bersama-sama menekankan kepada keluarga dan semuanya agar menjaga kesehatan," katanya.
Ia berharap, masyarakat memperhatikan dan mematuhi imbauan serta kebijakan Pemkab Indramayu tentang pencegahan COVID-19 dengan menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan selalu memakai alat pelindung diri setiap menjalankan kegiatan keseharian yang mengharuskan keluar rumah.