Kubu Raya - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan ke-22 yang digelar di Aula Kantor Bupati pada Senin (20/12).
Dalam sambutannya, Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengatakan, peringatan Hari Jadi Dharma Wanita Persatuan ini sebagai wadah bagi para istri ASN untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah Kubu Raya.
Mengusung tema "Bersama Membangun Ketahanan Perempuan Indonesia Mental Sehat, Bisnis UMKM Pulih," Diah Indah Yusran selaku Ketua Dharma Wanita Persatuan mengajak aggota Dharma Wanita Persatuan Kubu Raya memiliki peran dalam pembangunan bangsa dan mempercepat terwujudnya kesetaraan gender dengan mengambil peran strategis dalam isu sosial dan strategis.
Dengan bertambah usia, Dharma Wanita Persatuan optimistis membangun organisasi yang lebih modern dan profesional sehingga mampu bersinergi dengan OPD di Kabupaten Kubu Raya. Di akhir kegiatan, Diah Indah Yusran memberikan penyerahan penghargaan prestasi untuk anggota DWP Kabupaten Kubu Raya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Kubu Raya Yusran Anizam, Ketua TP PKK Rosalina Muda, Ketua GOW Atzebi Yatu Lensi, Ketua PITA Rusmala, perwakilan setiap SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, serta tamu undangan.