KaTa PangkepTV Hadirkan Pilihan Informasi Melalui Medsos


Pangkep - Guna memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi, Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, meluncurkan KaTa PangkepTV.





KaTa PangkepTV atau Peningkatan Tayangan hadir dengan berbagai pilihan akses di media sosial.





Kepala Seksi Pelayanan Informasi Publik Dinas Kominfo Kabupaten Pangkep Edi Suharyadi, dalam keterangan tertulis, Jumat (5/6), menjelaskan jika PangkepTV yang sebelumnya hanya bisa disaksikan di Facebook dan Youtube, saat ini sudah bisa diakses di website, Instagram dan Twitter.





"Kita berikan kebebasan masyarakat dalam mengakses berita, bisa secara visual maupun melalui media sosial. Semua kami koneksikan," ungkap Edy. 





Dengan hadirnya KaTa PangkepTV yang merupakan inovasi dari proyek perubahan pelatihan kepemimpinan dan pengawas, Edy berharap tayangan yang disajikan memberi manfaat dan menambah wawasan bagi masyarakat.





Hadirnya KaTa Pangkep TV ini juga Pangkep TV ikut melakukan penambahan konten siaran, seperti dialog atau talkshow seputar kabupaten Pangkep, dan konten keagamaan atau religi.  





"KaTa PangkepTV ini untuk meningkatkan tayangan PangkepTV dengan merambah media sosial. Intinya ini pilihan kepada masyarakat untuk penyeberan informasi," tambahnya. 





Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Pangkep Baharuddin ikut mengapreasiasi inovasi KaTa Pangkep TV. Dia menilai jika inovasi yang dihadirkan akan semakin memudahkan penyebaran informasi kepada masyarakat.