Kasus COVID-19 Tanah Datar Senin Bertambah Tiga Orang

Batusangkar - Kasus COVID-19 di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, pada Senin (17/5) bertambah tiga orang. Sementara pasien yang sembuh dari COVID-19 juga bertambah tiga orang.

Rincian data konfirmasi positif COVID-19 sebagai berikut :

1. Laki-laki, 68 Th, Sopir, Jorong Kapalo Koto Nagari Aia Angek Kec. X Koto

2. Laki-laki, 33 Th, Karyawan BUMN, Perum Livia land Jorong Kuburajo Nagari Limo Kaum Kec. Lima Kaum

3. Perempuan, 54 Th, Ibu Rumah Tangga, Sudut Sumpur Nagari Sumpur Kec. Batipuh Selatan

Rincian data sembuh sebagai berikut :

1. Perempuan, 52 Th, Ibu Rumah Tangga, Jorong Supanjang Nagari Cubadak Kec. Lima Kaum

2. Perempuan, 79 Th, Pensiunan, Jorong Haru Nagari Bungo Tanjuang Kec. Batipuh

3. Perempuan, 60 Th, Ibu Rumah Tangga, Jorong Aur Duri Nagari Batu Bulek Kec. Lintau Buo Utara

Untuk data rekapan sampai hari ini, akumulasi kasus konfirmasi sebanyak 1810 orang yang terdiri dari 4 orang dirawat di RS Unand Padang, 5 orang dirawat di RSOMH Bukittinggi, 0 orang dirawat di RSU Bunda BMC Padang, 2 orang dirawat di RSUP M Djamil Padang, 0 orang dirawat di RS Rasidin, 1 orang dirawat di RSAM Bukittinggi, 2 orang dirawat di RS Ibnu Sina Padang Panjang, 5 orang dirawat di RSUD Padang Panjang, 5 orang dirawat di RSUD Hanafiah Batusangkar, 4 orang dirawat di RS Ibnu Sina Bukittinggi, 0 orang dirawat RSUD Adnan WD Payakumbuh, 3 orang dirawat RSI Ibnu Sina Payakumbuh, 3 orang dirawat RSUD Padang Pariaman, 3 orang dirawat RSUD Bukittinggi, 1 orang dirawat RS Yos Sudarso Padang, 1 orang dirawat RSI Ibnu Sina Padang dan 323 orang isolasi mandiri, 1389 sudah sembuh hasil dengan hasil negatif, meninggal dunia 56 orang. Sementara Suspek 22 orang, Probable 3 orang dan pelaku pelaku perjalanan 0 orang.