Labuan Bajo - Asosiasi Kelompok Usaha Unitas (Akunitas) Manggarai Barat (Mabar) Nusa Tenggara Timur, bekerjasama dengan JNE expedisi mengirimkan bantuan logistik untuk korban bencana banjir bandang dan longsor di Kabupaten Flores Timur, Adonara dan Lembata Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (8/5).
Ketua Akunitas Mabar Candi Latubatara menjelaskan rincian jenis bantuan yang akan di kirim pihaknya melalui JNE dari Labuan Bajo menuju Flores Timur, Adonara dan Lembata diantaranya adalah beras, makanan siap saji hingga pakaian anak.
"Melalui expedisi JNE hari ini kami kirim sejumlah bantuan bagi korban banjir bandang dan tanah longsor di Flotim dan Lembata. Adapun barang tersebut seperti beras, makanan siap saji termasuk pakaian anak hingga kebutuhan bayi", kata Candi dalam keterangannya.
Rencananya, bantuan tersebut diangkut petugas JNE dan anggota akunitss untuk langsung diberangkatkan hari ini juga ke Larantuka, sesuai pembicaraan dengan mitra JNE expedisi.
"Kali ini kami di bantu JNE expedisi secara gratis dari Labuan sampai Larantuka dan kami sangat berterima kasih kepada pihak JNE atas dukungannya. Di Larantuka, sudah ada yang jemput barang barang ini untuk diteruskan ke Adonara dan Lembata," terang ketua Akunitss Mabar itu.
Candi Mayangsari mengungkapkan, rincian jenis bantuan yang dikirimkan berupa barang dan sejumlah uang yang berasal dari para pelaku UKM dan sejumlah donatur seperti, Kompiang Bajo, La Bajo Coffe, Muku Cookies, Komodo Gift Shop, Kampus El Bajo Comodus, Rumah Crestive Telkom.
Kemudian Asro Tenun,Hasrinda, BD Trip, Aries Kikan Beauty Salon, Sibakloang Galery, toko atk Rimo Bali, Aruna Crestive Jogja, Aloysius Baskoro, Perundi, Anugerah Baktiar, Maria Fatima Pahus, Theresia Laras, Ignasius Surafin, Herlina Patoda,Victor Endi, Indo Latifa, DVG Crestive, Ma.Carina, Local Collection dan masih banyak lagi yang tidak bisa disebutkan satu per satu.
Berikut rincian barang yang sudah siap dikirim antara lain; pampers aneka ukuran, beras, susu, pakaian dalam anak, baju anak, baju bayi, handuk, selimut, bedak herocyn, Minyak telon, Minyak kayu putih, sabun mandi, Shampo dan pasta gigi.
"Selain menghantar bantuan berupa barang, rekan UKM dan para donatur mentransfer sejumlah uang melalui rekening akunitas dan tentunya uang tersebut kami belanjakan menjadi barang kebutuhan yang juga kami satukan dengan barang barang lain untuk segera dikirim ke lokasi bencana," lanjut Candi.
Selain itu, ia mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan UKM dan para donatur yang sudah menyumbang secara langsung ataupun tidak langsung. Ia berharap dengan bantuan ini segala kebutuhan dan keperluan para korban bencana dapat teratasi.
"Tidak berhenti saya ucapkan terimakasih kepada rekan-rekan UKM Mabar dan kepada para donatur yang sudah menyumbang. Kami percaya semua bantuan yang akan kita kirim hari ini bisa tiba dengan selamat," tutup Ketua Akunitas Mabar.