Bupati Manggarai Ikuti Rakor Penanganan Bencana di NTT

Manggarai - Bupati Manggarai Herybertus G. L. Nabit, mengikuti Rapat Koordinasi Penanganan Bencana di Wilayah NTT, Selasa (6/4).

Rapat yang berlangsung secara daring ini dipimpin langsung oleh Kepala BNPB, Letjen TNI Doni Monardo.

Rapat ini adalah tindak lanjut instruksi Presiden Jokowi terkait bencana alama di Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur. Adapun empat poin Instruksi Presiden adalah terkait: Percepatan Pencarian Korban, Pelayanan Kesehatan, Kebutuhan Pengungsi, dan Perbaikan infrastruktur. Untuk menindaklanjuti instruksi ini, BNPB membentuk Satgas Terpadu Tingkat Provinsi - Kab/Kota, yang terdiri dari Pemerintah, Tim SAR, serta TNI dan Polri. Selain membahas instruksi, para Bupati yang wilayahnya terdampak secara signifikan juga melaporkan kondisi terkini di daerahnya masing-masing.

Turut hadir dalam rapat ini, Sekda Manggarai, Asisten Administrasi Umum Sekda, Kasdim 1612/Manggarai, Kaban BPBD, Kadis PUPR, Kadis DP2KBP3A, Sek. Badan Keuangan dan Aset Daerah.