Bupati Indramayu Mulai Kegiatan "Bersuling"

Indramayu - Bupati Indramayu Nina Agustina mulai melakukan Berjamaah Subuh Keliling (Bersuling) di beberapa masjid di berbagai wilayah setempat.

Sebagaimana diketahui, Bersuling merupakan salah satu program dari 10 Program Unggulan yang bulan lalu diluncurkan dan termasuk dalam 100 hari pertama kinerja Nina-Lucky.

Kegiatan perdana Bersuling Bupati Indramayu Nina Agustina dilaksanakan di Desa Majakerta Kecamatan Balongan, Senin (29/3).

Hal ini bersamaan dengan kejadian kebakaran kilang minyak Pertamina RU VI Balongan. Kegiatan Bersuling di tengah kobaran api dan asap pekat yang membumbung tinggi ke udara ini, diikuti pula oleh Forkopimda serta berbagai unsur lainnya.

Seusai melaksanakan sholat subuh berjamaah, Bupati Nina Agustina langsung bertemu dan berbincang-bincang dengan jamaah, menanyakan banyak hal, termasuk situasi dan kondisi yang tengah dialami warga Balongan tersebut.

Kedatangan Bupati Nina yang terkenal tegas itu, langsung disambut secera antusias oleh warga Desa Majakerta. Mereka tidak menyangka kalau orang nomor satu Indramayu itu hadir berada di tengah-tengah mereka dan ikut shalat subuh berjamaah.

Selanjutnya, seusai melaksanakan Bersuling, Nina Agustina langsung meninjau lokasi kebakaran dan melaksanakan kordinasi bersama dengan Kapolda Jawa Barat dan manajemen Pertamina RU VI Balongan. (Aa Deni/Dedy-Diskominfo Indramayu)