Pangkep - Pemerintah Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, menggelar rapat koordinasi percepatan pembangunan rel kereta api (KA) Makassar - Pare-Pare di wilayah Kabupaten Pangkep, di ruang rapat wakil bupati, Senin (1/3).
Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Jawa Bagian Timur, Ditjen Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan, Jumardi mengatakan, tim percepatan dibuat oleh pemerintah provinsi yang diketuai oleh Sekda. Kemudian, masing-masing pemerintah kabupaten membuat tim percepatan.
"Tugasnya, menkoordinasikan semua kepentingan agar sinergi. Supaya sumbatan-sumbatan bisa diselesaikan," katanya.
Ia menyebut, hingga saat ini progres pembangunan konstruksi kereta api wilayah Pangkep sudah mencapai 68 persen.
"Target rampung akhir 2021, mudah-mudahan awal 2022 sudah bisa dilewati kereta api dari Maros sampai Pare-pare,"tambahnya.
Sementara terkait pembebasan lahan, sudah 92 persen dititip uang ganti rugi di pengadilan.
"Itu masyarakat tinggal ambil di pengadilan dengan mengambil surat pengantar di pengadilan," katanya.
Rakor dihadiri kepala BPN Pangkep, Kapolres, Dandim, Kajari, Ketua PN, OPD terkait, camat, lurah dan desa.