Pringsewu - Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi memimpin Rapat Persiapan Simulasi dan Uji Coba E-Voting Pilkakon Serentak Kabupaten Pringsewu Tahun 2021 di Aula Pekon Podomoro, Kecamatan Pringsewu, Jumat (5/2).
Kadis PMP Eko Sumarmi saat menyampaikan pengaraha, mengatakan simulasi E-Voting di Pekon Podomoro ini jadi yang pertama kali di Provinsi Lampung dan Podomoro sekaligus menjadi Pekon Smart Village.
Perlu diketahui Pekon Smart Village di Kabupaten Pringsewu ada 2 (dua) pekon, yakni Pekon Podomoro Kecamatan Pringsewu dan Pekon Gadingrejo Timur Kecamatan Gadingrejo. Simulasi E-Voting di Kabupaten Pringsewu akan dilaksanakan pada tanggal 09 Februari 2021, dan direncanakan akan dihadiri oleh Dirjen Kemendagri Republik Indonesia.
Sementara itu, Sekda Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi dalam sambutannya mengatakan, terkait dengan simulasi E-Voting yang akan diterapkan di Pekon Podomoro harus benar-benar dipersiapkan segala sesuatunya baik data dan peralatannya. Hasil dari E-Voting tidak akan diumumkan, karena sifatnya simulasi hanya memastikan bahwasannya Pilkakon atau Pilkada dapat dilakukan secara E-Voting.
"E-Voting ini harus benar-benar disosialisasikan kepada masyarakat, bahwasannya hasil dari E-Voting bukanlah hasil Pilkakon atau Pra Pilkakon hanya bersifat simulasi. Dan ingat juga prosesi E-Voting harus menerapkan Protokol Kesehatan," ujarnya.
Menurut Kabag Ops Polres Pringsewu AKP Martono, pemilihan kepala pekon secara E-Voting ini banyak sekali manfaatnya, karena memanfaatkan kemajuan teknologi, terlebih di masa pandemi saat ini
"Namun semuanya perlu dipersiapkan secara matang, karena ini yang pertama kali kita laksanakan", ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Pabung Pringsewu Mayor CPM Eva Yuniar Kamal menyatakan mendukung penuh kegiatan simulasi maupun pemilihan kepala pekon secara serentak di Kabupaten Pringsewu.
Pihaknya juga akan menurunkan sebanyak 350 personel TNI untuk membantu pengamanan.