Martapura - Forum Koordinasi Pimpinan Daerah ( Forkopimda) Kabupaten Banjar menggelar rapat koordinasi (rakor) persiapan kunjungan kerja Komisi III DPR RI ke Kabupaten Banjar dalam rangka meninjau pengungsi banjir di Kecamatan Sungai Tabuk dan Martapura Barat.
Rakor ini dipimpin langsung oleh Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo di ruang kerjanya, Rabu (3/2).
“Dijadwalkan pesawat yang membawa rombongan Komisi III DPR RI akan mendarat di Bandara Internasional Syamsudin Noor pada Kamis pukul 08.35 Wita, dan langsung menuju lokasi banjir serta pengungsian,” ujar AKBP Andri.
Dijelaskannya, kunjungan pertama dilakukan di Posko Sungai Tabuk, kemudian menyeberang ke Pembantanan melalui dermaga setempat.
"Di Kecamatan Sungai Tabuk rombongan berada sekitar 3 jam hingga pukul 12 siang sebelum istirahat. Kemudian berlanjut ke Kecamatan Martapura Barat pada pukul 13.30, di lokasi tersebut sekitar 3 jam hingga pukul 16.30 Wita," ujarnya.
Ia menjelaskan, di dua lokasi pengungsian tersebut rombongan akan membagikan 200 paket sembako kepada para pengungsi korban banjir.