Martapura - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Banjar Azwar beserta rombongan menyerahkan 19000 lebih Kartu Keluarga ( KK ) kepada Plt Camat Martapura Ramli, Senin ( 1/02).
KK tersebut merupakan identitas kependudukan yang dicetak oleh Disdukcapil Banjar yang diperuntukan bagi warga Kecamatan Martapura yang terdampak banjir, sebagai pengganti KK yang terendam maupun hilang disapu banjir.
"Kegiatan ini adalah rangkaian dari Disdukcapil Pro Aktif yang dilakukan pihaknya untuk membantu masyarakat terdampak banjir, agar tidak perlu bersusah payah melakukan urusan pembuatan KK baru ke Disdukcapil," katanya.
Sementara itu Dirjend Dukcapil Kemendagri Zefanya Jocom menyampaikan camat agar dalam mendistribusikan KK tersebut, baik kelurahan maupun desa.
"Jangan sampai ada pungutan atau biaya yang diminta kepada warga karena penggantian KK ini sifatnya gratis," ujarnya.
(Kominfo Kab Banjar/ Bulkis/Syadi)