Pasuruan - Sebanyak 5040 botol Vaksin Sinovac tahap kedua, tiba di Kabupaten Pasuruan, Sabtu (30/01).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan Ani Latifah mengatakan ribuan botol vaksin tersebut akan disuntikkan pada tenaga kesehatan yang belum menerima pada tahap pertama, serta dipergunakan untuk 10 pejabat publik maupun nakes yang sudah disuntik vaksin sinovac pada Kamis lalu.
"Kuota kita dulu sebanyak 4728 orang penerima vaksin, tapi yang datang masih 3640 vial. Dan 5040 vial yang datang hari ini untuk memenuhi kekurangan pada tahap pertama dan untuk digunakan tahap kedua nanti," katanya.
Ribuan vaksin tersebut akan didistribusikan ke RSUD Bangil, RSUD Grati, RS Prima Husada, 33 puskesmas se-Kabupaten Pasuruan.