Sanggau – Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot meninjau rumah warga dan ruko di pasar Sosok, Kecamatan Tayan Hulu yang terkena musibah angin puting beliung pada Kamis (7/1).
Usai meninjau, Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot menyampaikan bahwa dari Pemerintah Kabupaten Sanggau dibantu instansi terkait, dengan sigap meninjau lokasi kejadian.
“Kami meminta Forkopimcam untuk mengkoordinir terhadap masyarakat yang terdampak kejadian angin puting beliung. Untuk sasaran fisik, seperti pembenahan atap rumah, akan segera di bantu dan dukung,” katanya.
Untuk non fisik, lanjut Wabup Sanggau seperti kebutuhan pokok seperti beras, sembako dan makanan ringan sudah kami dorong ke posko (Kantor Camat Tayan Hulu).
“Kami berharap kepada masyarakat Kabupaten Sanggau untuk selalu berhati-hati, karena intensitas curah hujan yang masih tinggi,” harapnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis kepada warga yang mengalami musibah bencana alam angin puting beliung. Bantuan yang disalurkan melalui Dinas Sosial SP3AKB Kabupaten Sanggau diantaranya; beras 500 Kg, paket sembako dan mie instan, paket susu dan makanan ringan.
Penulis : Alfian