DPMD Ciamis Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Pengurus BUMdes

Ciamis,- DPMD Kabupaten Ciamis menggelar pelatihan peningkatan kapasitas pengurus BUMdes secara virtual, Selasa (15/12).

Plt Kepala DPMD Kabupaten Ciamis Ika Darmaiswara mengatakan kegiatan ini merupakan suatu bentuk kepedulian terhadap program pemerintah daerah dan Provinsi Jawa Barat dalam rangka mendukung program pemberdayaan masyarakat dan desa.

"BUMD memiliki peran penting sebagai motor penggerak pemanfaatan potensi dan peningkatan perekonomian masyarakat di desa," katanya.

Untuk menunjang peningkatan ekonomi desa tambahnya, diperlukan adanya badan usaha milik desa BUMdes yang menjadi wadah pemerintah desa dan warganya yang secara profesional melaksanakan program pemberdayaan perkonomian di tingkat desa.

"Badan ini dapat menjadi wadah usaha mikro dan kecil (UMK) yang banyak terdapat di pedesaan, oleh karena itu, pengelolaannya harus dilakukan secara profesional, kooperatif, mandiri dan berkelanjutan," tegasnya.

Ia berharap, melalui BUMdes ke depan masyarakat diharapkan bisa menjadi produktif. (Diskominfo.cucu/azizal)