Martapura- Plt Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Banjar Ikhwansyah mengatakan ada dua sekolah yang menjadi sekolah percontohan pembelajaran tatap muka di tengah pandemi COVID-19.
“Ini tergantung dari kesiapan pihak sekolah. Apabila sekolah tersebut sudah siap dalam melakukan pembelajaran tatap muka, maka akan di cek kembali oleh Dinas Pendidikan dan akan melaporkan kepada tim Gugus Tugas Penanganan dan Penanggulangan (GTPP) COVID-19," katanya Selasa (8/12).|
Lebih lanjut, sesuai dengan arahan Kemendikbud ke depannya tidak ada lagi melihat wilayah yang berstatus zona hijau, orange maupun merah.
“Siapapun sekolah yang menyatakan siap dengan memenuhi standar protokol kesehatan COVID-19. Kita akan usulkan kepada tim GTPP," ujarnya.
(Kominfo Kab. Banjar/Ari.S/Syadi)