Muara Tebo - Kebijakan dalam memulihkan perekonomian masyarakat pasca pandemi Covid-19 adalah dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas lapangan usaha masyarakat dan pendapatan petani diimplimentasikan melalui program perencanaan dan pembangunan industri, peningkatan sarana distribusi perdagangan, pengolahan dan pemasaran hasil perikanan, pengembangan dan pemberdayaan Usaha Menengah, Usaha Kecil dan Usaha Mikro ( UMKM ).
Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Tebo Syahlan ketika menjadi narasumber pada acara webinar Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) bersama Pemerintah Kabupaten Tebo, Senin (30/11).
Lebih lanjut sebagai respon terhadap berbagai dinamika penanganan pendemi COVID-19 telah dilakukan realokasi dan refokusing APBD Tahun 2020.
Program Pemulihan Ekonomi Nasional ( PEN ) merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk mengurangi dampak Covid-19 terhadap perekonomian.
Selain penanganan krisis kesehatan, PEN untuk merespon penurunan aktivitas masyarakat khususnya di sektor informal atau UMKM. (sr).