Madiun - Sekretaris Daerah Kota Madiun Rusdiyanto mengapresiasi terselenggaranya event puter pelung, Minggu (15/1).
"Burung Puter sebagai satwa endemik asli Indonesia patut kita lestarikan. Maka, dalam kegiatan ini saya harap upaya melestarikan satwa ini bisa semakin optimal," katanya.
Menurut Sekda, meningkatnya kepopuleran Burung Puter juga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya bagi pembudidaya Burung Puter sehingga kedepannya bisa menjadi sumber pemasukan tersendiri.
"Kepada penyelenggara acara dan peserta untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan. Serta, tetap menjunjung tinggi sportivitas dalam pertandingan," ujarnya. (Radit/irs/diskominfo)