Madiun –Wali Kota melakukan apel antisipasi bencana dan berharap personil dan peralatan dalam kondisi siap jika sewaktu-waktu terjadi, Rabu (11/11).
‘’Kita tidak mengharapkan itu (bencana). Tetapi personil dan peralatan kita harus siap. Artinya, saat masyarakat membutuhkan sudah bisa langsung jalan,’’ katanya.
Ratusan personil disiagakan mulai BPBD, Dinsos, Dinas Kesehatan, PMI, dan Pramuka. Personil semakin lengkap dengan bantuan TNI/Polri.
Pelaporan juga cukup mudah saat ini dimana masyarakat dapat melapor ke 112 untuk urusan kedaruratan.
"Peran aktif masyarakat akan sangat membantu pemerintah dalam mengantisipasi bencana. Petugas terkait sudah siap 24 jam secara bergantian. Baik operator 112 maupun petugas lapangan artinya secara personil siap melayani sewaktu-waktu," ujarnya. (ws hendro/agi/diskominfo)