Kubu Raya - PT Pertamina (Persero) Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Bandara Supadio meluncurkan tiga program tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) diantaranya Bank Sampah Limbung Mandiri, Taman Emas (Edukasi Masyarakat) Pertamina dan Posyandu Sehat Sejahtera (Ponsera) di Desa Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
PJS Operation Heat DPPU Supadio Dirmansyah mengatakan, CSR ini merupakan bentuk kepedulian untuk pembinaan lingkungan mengingat Desa Limbung akan dijadikan kota wisata di Kalbar. Selain itu, letak Desa Limbung sebagai pintu masuk wisatawan dari luar daerah bahkan luar negeri di Kalbar melalui Bandara Supadio sudah selaras dengan program CSR yang dilakukan.
"Kondisi ini ada korelasinya, yang mana pemuda di Desa Limbung sangat progresif dan inovatif dalam mengembangkan potensi yang ada dalam memajukan daerahnya, tentunya ini menjadi bagian penting dalam menjaga dan melestarikan berbagai budaya yang ada di Kalbar. Selain itu sesuai program kami di Posyandu, tentunya menginginkan anak-anak di desa ini mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal sehingga tercukupi gizinya dengan baik," katanya di Sungai Raya, Senin (26/10).
Sementara itu, Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengapresiasi dan menilai tiga program CSR Pertamina DPPU Supadio sudah sangat tepat.
“Program inikan merupakan stimulan CSR yang dilakukan Pertamina, sehingga bagi Bank Sampah Limbung sangat baik dalam mendapatkan edukasi dan menjadi suatu kemandirian dalam pengelolaan sampah, apalagi desa Limbung sangat dekat dengan Bandara dan kreatif anak-anak muda di desa ini perlu dikawal dengan baik karena mereka merupakan aset bagi kita," ujarnya.