Dirjen BPU Resmikan Dimulainya Pembangunan PN Cikarang

Cikarang - Dirjen Badan Pengadilan Umum Prim Haryadi melakukan peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan gedung baru Pengadilan Negeri Cikarang, Kabupaten Bekasi, pada Jumat (23/10).

"Dibangun di atas tanah sekitar lebih 5.000 meter persegi dan merupakan hibah yang diberikan oleh Pemkab Bekasi yang sudah diusahakan dari tahun 2017," katanya.

Ditambahkan, kehadiran gedung baru PN Cikarang ini untuk memenuhi standar sebagai tuntutan yang tidak bisa dielakkan memberikan pelayanan yang terbaik buat para masyarakat.

"Saya berharap pembangunan gedung baru bisa selesai dengan tepat waktu dengan hasil yang memuaskan," terangnya.

Sementara itu, Kepala Pengadilan Negeri (PN) Cikarang Darma Indo Damanik meminta pengawasan secara bersama untuk pembangunan PN Cikarang agar dapat dimanfaatkan seluruh warga dan pencari keadilan.

“Pembangunan gedung Pengadilan Negeri ini yang menjadi kebanggaan bersama menciptakan hubungan lebih dinamis dan harmonis disegala sektor, pegawai Pengadilan Negeri Cikarang menjadi termotivasi untuk terus bangkit dan terus berupaya mewujudkan tatanan masyarakat yang lebih baik lagi," tuturnya.

Sementara itu, Bupati Bekasi Eka Supriatmaja berharap akan dibangunnya Gedung PN Kelas 2b Cikarang dapat memberikan pelayanan yang maksimal.