Kasus COVID-19 di Indramayu Alami Peningkatan

Indramayu - Kasus COVID-19 di Kabupaten Indramayu semakin bertambah. Akhir pekan ini, Minggu (11/10) lima orang terkonfirmasi positif.

Juru Bicara GTPP Covid-19 Kabupaten Indramayu Deden Bonni Koswara mengatakan mereka adalah warga Kecamatan Indramayu (2 orang) dan masing-masing satu orang warga Kecamatan Anjatan, Sindang, dan Kecamatan Kandanghaur.

"Total pasien sampai hari Minggu ini menjadi 241 pasien, hari ini ada penambahan 5 pasien," katanya.

Menurut Deden, salah satu dari pasien adalah seorang pelajar berusia 12 tahun. Ia merupakan kontak erat pasien terkonfirmasi Covid-19 sebelumnya.

Selain itu, ada juga pasien yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai swasta, ibu rumah tangga, dan seorang wiraswasta.

Sebagian besar terpapar karena merupakan kontak erat, selain itu ada juga yang terkonfirmasi berdasarkan swab massal dan mengalami gejala mirip Covid-19. *(Aa DENI/DEDY/Diskominfo Indramayu)*