Kota Banjar - Wali Kota Banjar Ade Uu Sukaesih didampingi Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny melakukan kunjungan kerja di Desa Neglasari Kecamatan Banjar Kota Banjar,Selasa (6/10).
Lokasi pertama yang dikunjungi adalah pusat pengrajin makanan ringan keripik bawang. Wali Kota melihat secara langsung proses produksi dan berdialog dengan pemilik usaha tentang kebutuhan alat untuk menunjang pengembangan industri rumah tangga ini. Wali Kota berjanji membantu pembelian alat pengemas dan alat peniris minyak.
Dalam kunjungan kali ini juga Wali Kota membantu pengarajin busur panah dengan pemberian alat pertukangan yang dibutuhkan.
Selain dua lokasi tadi, Wali Kota juga mengunjungi kawasan rumah pangan lestari milik salah satu warga dan berjanji akan membantu penyediaan bibit sayuran yang dibutuhkan.
Kegiatan diakhiri dengan dialog langsung dengan warga yang bertempat di masjid Jami Nurul Falah. Dalam kesempatan ini, Wali Kota juga menyerahkan secara simbolis bantuan beras kepada lansia dan santunan kepada anak yatim.
Dalam arahannya, Wali Kota berharap seluruh warga menjadi pelopor penerapan 3M di Desa Neglasari.
“Jangan sampai Desa Neglasari ada yang tertular. Sayangi diri, keluarga dan tetangga dengan disiplin menerapkan 3M”, tegasnya.
Sumber : Bidang Komunikasi Diskominfo Kota Banjar