Takengon – Dalam rangka mengoptimalkan penyebar luasan informesi tentang kegiatan pembangunan di kabupaten Aceh Tengah, Pemereintah Kabupaten Aceh Tengah yang diwakili oleh Dinas Tengah Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menandatangani kesepakatan kerjasama dengan Radio Republik Indonesia (RRI) Takengon, Senin (5/10).
Kepala Dinas Kominfo Aceh Tengah Khairuddin mengatakan penyebarluasan informasi melalui siaran radio merupakan salah satu wahana diseminasi informasi yang menjadi salah satu tugas pokok Dinas Komunikasi dan Informatika.
"Kami terus berupaya agar informasi tentang pembangunan dan informasi lainnya yang dibutuhkan oleh masyarakat dapat diakses secara cepat dan mudah," katanya.
Menurut Yoes, kerjasama ini bukan kesepakatan baru namun melanjutkan yang telah terjalin sebelumnya.
"Sebenarnya ini bukan kesepakatan baru, karena sebelumnya juga sudah ada ada kerjasama antara Pemkab Aceh Tengah dengan RRI Takengon, jadi yang kami tanda tangani hari ini hanyalah pembaharuan kerjasama karena baru terjadi pergantian pimpinan di RRI Takengon,” lanjutnya. (Fathan Muhammad Taufiq/Aceh Tengah)