Demak – Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Demak menggelar pelatihan tata kelola destinasi pariwisata untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan ketrampilan tentang pengelolaan wisata daerah.
Kepala Dispar Agus Kriyanto mengatakan, studi orientasi pelatihan ini dilakukan di desa wisata Dieng Wonosobo. Manfaat dari pelatihan ini untuk memajukan kepariwisataan di Kabupaten Demak sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Peserta mendapatkan materi dan orientasi dilapangan sehingga lebih memahami dan mendapatkan ilmu pengetahuan pengelolaan destinasi wisata. Sehingga dengan mengikuti kegiatan ini diharapkan ilmu dari pelatihan dapat diaplikasikan dan bermanfaat untuk kemajuan pariwisata di Demak," katanya, Selasa (15/9).
Ia menambahkan, dengan adanya kegiatan ini peserta diharapkan dapat menjadi pioner bagi pengembangan wisata di daerah masing-masing serta mengetahui tata kelola yang baik untuk destinasi wisata di desa mereka.
"Untuk kedepannya, pihaknya akan melakukan pendampingan untuk melakukan pengelolaan destinasi wisata. Dirinya juga akan terus mengawal dalam pengelolaan destinasi wisata di desa masing-masing," pungkasnya.