Haornas 2020, Pemkab dan KONI Kubu Raya Beri Bantuan Atlet Berprestasi

Kubu Raya - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menyerahkan bantuan peralatan olahraga dan tali asih kepada atlet berprestasi di tingkat internasional pada momentum peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) tahun 2020, di aula kantor bupati, Rabu (9/9).

Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengatakan, bantuan peralatan olahraga bagi pengurus cabor dan pemberian tali asih bagi atlet berprestasi ini sebagai bentuk menggelorakan kembali tujuan dan manfaat dari olahraga, karena dunia olahraga di Kubu Raya ini embrionya sudah sangat kuat potensi masyarakat dari semua cabang.

“Kedepannya tinggal kita konsolidasikan lagi. Untuk itu diperlukan perluasan perspektif karena olahraga saat ini sudah menjadi industri dan juga menjadi magnet wisata, yang semua ini bisa dipapadukan dan kalender-kalendernya bisa diperkuat dengan kalender budaya dan lain sebagainya. Tentunya hal ini akan memiliki nilai tambah lebih tinggi dan akan memperngaruhi kunjungan serta pergerakan orang ke wilayah kita”, kata Bupati Muda Mahendrawan.

Bupati menuturkan, dengan slogan ‘Dari Kubu Raya Untuk Indonesia’ yang tetap dipertahankan dari sejak dulu itu bertujuan untuk memperkuat dan menancapkan imajinasi dan semangat bagi anak-anak Kubu Raya.

Sebagai kepala daerah, Muda mengaku sangat bangga dengan prestasi yang sudah diraih anak-anak Kubu Raya. Meski keterbatasan anggaran, namun Kubu Raya selalu memberikan warna di Kalbar karena selalu mewakili di ajang nasional dan internasional.

“slogan ‘Dari Kubu Raya Untuk Indonesia’ yang selalu diglorakan merupakan penyemangat untuk membuktikan bahwa biar kita dari kampung, tapi kita jangan sampai kampungan. Namun kita membuktikan kalau kita mampu berprestasi dan berkontribusi bagi republik ini dengan gagasan, fikiran, prestasi, kemampuan, keahlian, keterampilan dan berbagai ide serta hal-hal yang mampu membaggakan dan memberikan yang bermanfaat bagi negara," ujarnya.

Muda menambahkan, Haornas 2020 ini harus dijadikan momentum sebagai upaya untuk menyatukan dan perekat bagi bangsa dan republik ini. sehingga kita harus kembali mengingat sejarah olahraga itu untuk mempersatukan bangsa.

“Melalui Haornas ini juga kita bangun perspektif bahwa olahraga itu bagian dari suatu yang menarik dan menjadi magnet dari sirkulasi orang yang masuk ke Kubu Raya dengan memiliki daerah strategis. Yang mana saat ini Pemkab Kubu Raya sedang berproses dengan segala sesuatunya dengan pemetaan digitalisasi, sehingga keberadaan, posisi dan sebagainya bisa jelas dan terdata," ucapnya.

Untuk itu, bupati meminta kepada KONI dan pengcab agar semua titik, sekretariat masing-masing bisa menentukan titik koordinat by name, by address, by fhoto, by coordinate. Kerena semua sebarannya ini kedepannya akan diminta dan dimasukan ke peta, sehingga semuanya bisa akses dengan cepat, mudah dan terukur.

“Jadi kedepannya, kerja-kerja kita ini tidak ada lagi cerita hanya gambaran saja, tapi semuanya kongkrik, faktual dan bisa dilihat di peta digital. Tujuan dari semua ini yaitu memfaktualkan untuk mempertanggungjawabkan akuntabilitas kerja-kerja kita bisa lebih mudah. Karena zaman sekarang semuanya harus memiliki akuntabilitas yang tinggi dan jangan sampai ribet," ujarnya.

Di tempat yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Kubu Raya Yusran Anizam mempertegas untuk semua masyarakat Kubu Raya betapa pentingnya olahraga ini dan tentunya tidak bisa diragukan lagi, kalau untuk sehat satu diantara caranya harus meningkatkan olahraga.

“Kita mengolahragakan tubuh dan tidak diragukan lagi bahwa di dalam tubuh yang sehat, Insya Allah terdapat jiwa yang kuat. Tentunya semua ini kita lakukan untuk membangun kesehatan masyarakat," tegasnya.

Yusran menuturkan, Pemda Kubu Raya juga berkomitmen untuk memajukan orahraga di daerah ini. Pemda tetap support sesuai dengan arahan Bupati Kubu Raya dengan keterbatasan yang ada Pemda akan mendukung semaksimal mungkin.

“Sesuai dengan tema Haornas tahun 2020 yaitu sport science, sport tourism dan sport industry. Tentunya kedepannaya kita berusaha menciptakan agar olahraga ini bisa kita rancang sesuai dengan tema diatas tadi dengan menyemangati dan menggelorakan masyarakat kita," jelasnya.

Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Kubu Raya Yakob mengatakan, pada haornas kali ini, kita isi dengan penyerahan peralatan olahraga yang berasal dari dana hibah Pemda Kubu Raya dan pemberian tali asih bagi atlet berprestasi di tingkat internasional yaitu atlet angkat berat di Hongkong dan hapkido di Kanada.

“Pada tahun anggaran 2020 ini kita telah menyampaikan 24 cabang olahraga dan jumlah ini lebih banyak jika dibandingkan pada tahun sebelumnya yang hanya 15 cabang olahraga," pungkasnya.

Pada momen Haornas 2020 , Pemkab dan KONI Kubu Raya menyerahkan 134 prasarana olahraga tahun anggaran 2020 kepada 24 pengurus cabang olahraga kabupaten diantaranya:

  1. POBSI : 1 meja bilyard
  2. Pentaque : 5 buah bola latihan, 2 buah bola internasional, 20 pcs kaos dan 20 pcs sepatu.
  3. PJSI : 1 buah Judogi Adidas, 2 buah Judogi Mizuno, 1 buah Judogi Sakura, 2 buah barbel stengah kilo, 2 buah barbel satu kilo, 2 buah Per tangan, 2 buah Skiping, dan 1 buah Stop Watch.
  4. PERBASASI : 10 buah glove, 1 set catcher, 6 buah bather helmer dan 2 buah bola karet.
  5. PERCASI : 10 buah jam catur dan 10 buah papan catur.
  6. PERKEMI : 25 buah matras 5 inc dan 5 buah Do Protektor
  7. PTMSI : 1 buah meja pingping dan 4 buah bad pingpong.