Kubu Raya - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menghadiri kegiatan Pemberdayaan Masyarakat untuk Pencapaian Keluarga Sadar Gizi Melalui Gizi Remaja dan 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) di Kabupaten Kubu Raya tahun 2020 di Puskesmas Sungai Durian, Kecamatan Sungai Raya, Jumat (28/8).
Kegiaran tersebut juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kubu Raya Rosalina Muda, kepala Dinas Kesehatan, kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, wakil kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Kalbar, Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Provinsi Kalbar, camat Sungai Raya, kapolsek Sungai Raya, Direktur utama Rumah Sakit Sutomo, serta Tim Penggerak PKK Sungai Raya dan desa. Kegiatan ini juga untuk meninjau rutinitas pemberian vitamin A dan pemeriksaan kandungan lewat USG portable yang dimiliki oleh Kabupaten Kubu Raya.
Bupati Muda Mahendrawan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya akan memfokuskan pada kesehatan ibu dan anak sehigga program yang telah dibuat untuk percepatan akan bisa terlaksana dengan baik.
“USG portabel yang dibeli tahun lalu, kita sediakan untuk ke desa paling ujung sekalipun, sehingga semua bisa terdekteksi sejak awal seperti stunting. Kemudian yang ibu-ibu yang melahirkan di Puskesmas bisa langsung keluar akte kelahiran karena itu hak mereka, jadi ndak usah mengurus lagi, 13 tahun perjalanan dengan luas wilayah yang besar jadi emang kompleks, tapi tetap disyukuri dan kita bersinergi bersama untuk Kubu Raya semakin menanjak,” ujar Muda Mahendrawan.
Acara dilanjutkan dengan penandatanganan MoU Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit TNI AU dr Sutomo tentang percepatan proses penerbitan administrasi di Kubu Raya.
"Sehingga saat anak sudah memiliki nama, mereka bisa segera mendapat Akte Kelahiran, Kartu Keluarga hingga Kartu Identitas Anak (KIA) tanpa perlu mengurus," ujar Muda.