Wana Wisata Situ Mustika Banjar Diresmikan Jadi Wisata Tangguh Lodaya

Banjar - Wana Wisata Situ Mustika diresmikan jadi kawasan Wisata Tangguh Lodaya karena dianggap telah melaksanakan salah satu program dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi bidang pariwisata di Kota Banjar.

Wali Kota Banjar Ade Uu Sukaesih mengatakan, walaupun sedang masa pandemi COVID-19, namun bukan alasan untuk tidak bergerak maju dan bangkit dari keterpurukan ekonomi.

“Kita harus tetap bersyukur dan berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan. Alhamdulillah juga, walaupun sekarang keadaaan sedang seperti ini, kita tetap bisa membuat acara ini dengan tetap menjaga jarak dan menggunakan masker,” katanya di Kota Banjar, Jawa Barat, Kamis (27/8).

Dijelaskan Ade, Wana Wisata Situ Mustika sempat mengalami kesulitan akibat pandemi COVID-19, namun pihaknya berupaya mencari cara agar tempat wisata ini bisa tetap tangguh kembali salah satunya melalui program Wisata Tangguh Lodaya.

Sementara itu, Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny mengungkapkan peresmian Wisata Tangguh Lodaya ini sebagai bentuk dukungan terhadap bidang pariwisata di Kota Banjar supaya tetap produktif.

“Walaupun dalam masa pandemi, namun kita harus tetap produktif. Tempat wisata ini bisa menjadi tempat untuk refreshing, namun tetap menerapkan protokol kesehatan,” tegasnya.