Banjarbaru - Pihak Bandara Internasional Syamsudin Noor selalu berupaya untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pengguna jasa bandara salah satunya dengan menggelar kampanye keselamatan perjalanan di area ruang tunggu keberangkatan, Jum’at (21/8).
Kegiatan ini digelar dengan semangat sinergi dengan stakeholder, yaitu Lion Air Group dengan melibatkan pilot, awak kabin, ground handling, INACA, PHRI, influencer, komunitas pecinta fotografi aviasi, dan para penumpang.
“Melalui acara ini, kami ingin menyampaikan upaya-upaya yang telah dilakukan sebagai aksi nyata mendukung penerbangan yang aman dan nyaman, dengan memfasilitasi gedung terminal yang menerapkan protokol kesehatan,” terang General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor, Amiruddin Florensius.
Selain itu untuk menambah kenyamanan para pengguna jasa, dilakukan pula pembersihan fasilitas bandara menggunakan desinfektan secara berkala.
Kontak antara petugas dan penumpang juga diminimalkan dengan fasilitas pemeriksaan boarding pass mandiri dan customer service creen online selama masa pandemi COVID-19.
“Kami harap penumpang dapat terbang dengan aman dan nyaman dengan protokol kesehatan yang telah dilakukan, mulai dari tiba di gedung terminal hingga terbang nanti,” tegasnya.