Sanggau – Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot menjadi inspektur upacara penurunan bendera Merah Putih dalam peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Kantor Bupati, Senin (17/8) sore.
Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot menyampaikan di tahun ini, Indonesia dihadapkan dengan pandemi COVID-19.
“Upacara peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan RI berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kita harus membatasi diri dengan memperhatikan protokol kesehatan karena pandemi COVID-19,” ujar Wabup Yohanes Ontot.
Wabup Yohanes berharap dengan kondisi pandemi COVID-19 ini tidak menyurutkan semangat juang kita dalam rangka kita mengisi kemerdekaan.
“Semangat kemerdekaan ini tidak boleh pudar, apapun tantangan yang kita hadapi saat ini terutama dalam kondisi pandemi COVID-19 yang tidak bisa diprediksi kapan berakhir dan juga kita dihadapkan dengan melemahnya ekonomi. Dengan harapan tentu kita bersama masyarakat harus saling bahu membahu, merapatkan barisan untuk bersama-sama menghadapi tantangan ini,” harapnya.
Hadir dalam upacara tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau Kukuh Triyatmaka, Forkompimda, instansi vrtikal, kepala OPD Kabupaten Sanggau, Ketua TP-PKK Kabupaten Sanggau Arita Apolina, Ketua GOW Yohana Kusbariah Ontot, Ketua DWP Cristiana Sri Kusumastuti dan para tamu undangan lainnya.