Kunjungan ini merupakan kunjungan balasan dari kunjungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi ke Kemendes PDTT sekaligus dalam rangka monitoring terkait dengan Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal (PPDT) di Kabupaten Sigi.
Bupati Sigi Mohamad Irwan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kunjungan Kemendes PDTT ini.
"Pemkab Sigi berharap melalui kunjungan ini ada solusi dan masukan-masukan yang diberikan dalam rangka peningkatan percepatan pembangunan di Kabupaten Sigi," katanya.
Beliau juga menitipkan beberapa hal terkait dengan kondisi di Kabupaten Sigi dengan harapan dapat menjadi perhatian pemerintah pusat di antaranya terkait dengan proses recovery pasca-bencana yang terus berproses, serta kondisi infrastruktur jalan yang masih menjadi kendala utama dalam kegiatan ekonomi dan kegiatan lainnya.
Sementara Direktur PMD M.Fahri yang menilai bahwa apa yang dilakukan Pemda Sigi sudah sangat baik.
"Salah satunya yaitu melalui pengalokasian dana desa untuk pengentasan kemiskinan di Kabupaten Sigi merupakan yang terbesar di Sulawesi Tengah," terangnya.
Turut hadir pada kesempatan ini, Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi, Sekretaris Bappeda Provinsi Sulawesi Tengah dan Kepala Bidang pada Dinas PMD Provinsi Sulawesi Tengah, serta beberapa pimpinan OPD di lingkup pemerintah daerah Kabupaten Sigi (Dinas PMD, Dinas Kesehatan, Bappeda, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dinas Pariwisata, Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Sosial).