Pasuruan - Sebanyak 31 warga Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, dinyatakan sembuh dari COVID-19 dan telah diperbolehkan pulang. Dengan penambahan itu, total pasien COVID-19 sembuh di Kabupaten Pasuruan hingga Rabu (5/8) berjumlah 433 orang.
Ke-31 orang tersebut meliputi 13 warga Kecamatan Bangil, 3 warga Beji, 1 warga Gondangwetan, 3 warga Grati, 4 warga Kraton, 1 warga Pohjentrek, 1 warga Prigen, 3 warga Sukorejo, 1 warga Winongan, dan 1 warga Wonorejo.
Dari data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Pasuruan, dari 31 warga yang sembuh, 24 orang diantaranya laki-laki dan 7 orang perempuan.
Bupati Pasuruan M Irsyad Yusuf ditemui baru-baru ini mengaku sangat bersyukur dengan semakin banyaknya jumlah warga Kabupaten Pasuruan yang sembuh dari COVID-19.
"Dengan begitu, secara otomatis akan berdampak pada semakin optimismenya seluruh pasien lain yang hingga kini masih dirawat. Baik di SKB Pandaan, Permata Biru, Prigen, BLK Rejoso, maupun di RSUD Bangil dan RSUD Grati," ujarnya.