Kubu Raya - Sebanyak 150 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya akan memasuki purnatugas. Terkait hal itu, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia menggelar pembekalan menjelang purnatugas, di Aula Kantor Bupati Kubu Raya, Selasa (4/8).
Dalam pembekalan tersebut, Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengajak para PNS untuk terus memperjuangkan hidup bahagia.
“Kehilangan status dan jabatan sebagai PNS bukan berarti kehilangan harga diri dan kehormatan. Jangan merasa seperti itu,” ujarnya.
Muda menuturkan, yang paling penting dari eksistensi setiap manusia adalah manfaat yang dapat diberikan kepada sesama. Karena itu, dirinya mengajak para PNS jelang purnatugas untuk bertekad dapat terus berperan di lingkungan masing-masing meskipun telah pensiun.
"Karena prinsipnya tergantung dari kita sendiri, bagaimana kita tetap bermanfaat dan berbuat,” ujarnya.
Ia meminta PNS yang memiliki beragam latar belakang kemampuan untuk selalu mendukung program pemerintah daerah.
Menurutnya, peran tersebut justru akan lebih maksimal ketika para PNS telah di luar birokrasi pemerintahan.
“Saya berharap PNS walaupun sudah pensiun tetap mendukung program pemerintah. Artinya PNS justru malah bisa lebih leluasa di luar. Lebih leluasa dalam memberikan pemahaman,” sebutnya.
Dia menerangkan PNS yang telah purnatugas juga dapat membantu masyarakat terkait pelaksanaan program dan kegiatan di masyarakat. Begitu pula pensiunan PNS bisa menjadi komunikator yang menyampaikan kondisi di daerahnya kepada pemerintah daerah.
“Kadang-kadang masyarakat tidak mengerti berhubungan dengan caranya membuat program. Maka para pensiunan PNS dapat membantu menghubungkan dengan pemerintah daerah. Pemerintah kabupaten akan merasa terbantu ketika teman-teman yang nantinya pensiun ini justru menyebar di masyarakat dan selalu memberikan info yang aktual,” terangnya.
Sementara itu, salah satu PNS yang akan purnatugas, Titus Nursiwan bersyukur dapat menjalani karir hingga pengujung masa aktif bertugas.
Menurutnya, relasi antar-Satuan Kerja Perangkat Daerah selama ia berdinas di Kubu raya sejak 2007 silam berjalan lancar. Komunikasi lintas SKPD sangat luwes dan tidak birokratis.
“Kesan saya selama bertugas, di Kubu Raya ini koordinasi sangat enak. Tidak perlu sedikit-sedikit memakai surat. Khususnya dengan sesama jajaran eselon II itu sangat mudah sekali, cukup dengan telepon. Ada keperluan teman-teman langsung semua siap. Ini yang saya rasakan,” tutur Kepala Dinas Sosial Kabupaten kubu Raya ini.
Menurut Titus, kepemimpinan Bupati Muda Mahendrawan memungkinkan para PNS bekerja lebih fleksibel. Karena itu, dirinya mengajak para PNS yang akan purnatugas untuk terus berkontribusi membangun Kubu Raya.
"Di bawah Pak Muda Mahendrawan kita bekerja tidak tegang. Makanya saya berpesan kepada semuanya, walaupun nanti kita sudah pensiun, tidak salahnya jika tenaga dan pikiran kita diperlukan kita siap untuk membangun Kubu Raya yang kita cintai ini,” ajaknya.
Sementara itu, Sekretaris BKPSDM Kabupaten Kubu Raya Ana Mahliana mengatakan, pihaknya menggelar pembekalan sebagai bentuk terima kasih dan penghargaan atas dedikasi PNS yang akan purnatugas. Dia menjelaskan pembekalan bertujuan mempersiapkan PNS dengan wawasan dan motivasi diri. Guna menghindari kecemasan yang mungkin akan dihadapi setelah pensiun.
“Ini sekaligus upaya mencegah terjadinya post power syndrome dan dapat mengelola dana pensiun dengan tepat,” terangnya.