Muara Enim - Ragam produk seni kriya Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan dengan keunikan dan kekhasannya ikut mewarnai pameran Kriyanusa 2023 yang diselenggarakan oleh Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) 13-17 September 2023 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.
Dari jutaan ragam produk industri kreatif kriya Indonesia yang tergabung dalam Pameran Kerajinan Nusantara Terbesar se-Indonesia ini, produk kriya dari Kabupaten Muara Enim seperti diantaranya kain songket makraje dari Kecamatan Muara Belida, kain batik serasan dari Kecamatan Muara Enim, anyaman rotan dan manik-manik dari Kecamatan Rambang Niru, tas serat nanas dari Kecamatan Belida Darat, ambung rotan dari Kecamatan Ujan Mas, Lubai, dan Semendo Raya, serta aneka dompet, bros, tas juga handycraft lainnya menghiasi pameran tersebut.
Dalam keterangannya, Ketua Dekranasda Kabupaten Muara Enim Nurul Vita Utami Kaffah mengaku optimistis kerajinan asli dari Bumi Serasan Sekundang dapat bersaing dan menjadi daya tarik tersendir dari jutaan produk industri kreatif kriya Tanah Air yang dipamerkan.
"Semua produk yang kita pamerkan ini sudah melewati tahapan kurasi dari Tim Dekranasda. Jadi saya optimistis kerajinan Muara Enim dapat bersaing dengan produk-produk lain," pungkasnya.