Pemalang - Puluhan ibu hamil diberikan pemahaman tentang desa yang aman dan ramah anak (Safe4C), seperti jika ada anak yang mengalami bullying, pihak pemdes siap menerima laporan masukan dari warga, dan akan dilakukan langkah-langkah selanjutnya (melapor) ke instansi terkait.
Kades Ujunggede Naimatun Nada juga sebagai Ketua TP PKK Desa mengatakan bahwa keluarga adalah pendidikan pertama anak sehingga diharapkan anak mendapatkan perhatian, kasih sayang dan merasa aman.
"Jangan sampai anak justru mencari aman dari orang lain atau di luar rumah. Nah, Program Safe4c ini adalah program yang bagus untuk membangun keamanan, nyaman dan Keramahan kepada anak," katanya saat sosialisasi Safe4c di Pendopp Balai Desa Ujunggede Kecamatan Ampelgading Kabupaten Pemalang, Kamis (20/10).
Sementara itu, fasilitator masyarakat untuk Safe4C Nadzirin menuturkan, program ini menjadikan kita sebagai orangtua lebih peduli kepada anak sehingga kedepan anak-anak kita tumbuh berkembang secara sempurna dan mampu memaksimalkan potensi.
"kami tim fasilitator desa siap membantu dan menangani dalam tumbuh kembang anak termasuk pendidikan, bullying dan kekerasan terhadap perempuan serta anak," tambahnya.
Di tempat yang sama, salah satu peserta Sartini (36 tahun), mengatakan, baru pertama kali tahu ada program seperti ini, setelah mendapatkan sosialisasi semakin tahu bagaimana merawat anak dengan baik.