Pasokan Berlimpah, Harga Cabai di Batang Turun

Batang – Sebulan lamanya harga cabai meningkat tajam, hingga hampir menyentuh angka Rp60.000 per kg. Hal itu disebabkan selama Juli lalu, pasokan yang langka, sehingga menyebabkan harga melambung tinggi. Namun, sejak awal Agustus, perlahan harga cabai di pasar tradisional mulai turun.

Pedagang cabai, Solikhati mengatakan, perlahan penjualan ke konsumen mulai stabil.

“Cabai keriting sebelumnya Rp55.000 per kg sekarang Rp45.000 per kg, rawit merah Rp60.000 jadi Rp30.000 per kg. Bawang merah pun ikut turun, yang semula Rp50.000,00 jadi Rp30.000 per kg dan bawang putih turun jadi Rp25.000 per kg,” terangnya, saat ditemui, di Pasar Kabupaten Batang, Senin (22/8).

Senada, Untung, pedagang cabai, juga mengungkapkan harga cabai mengalami penurunan.

“Beberapa waktu harga cabai merah besar bisa sampai Rp55.000, sekarang turun jadi Rp45.000 per kg,” tandasnya.