Pemkot-Pemkab Sukabumi Jalin Kerja Sama Pelayanan Publik

Sukabumi - Pemerintah Kota Sukabumi dan Pemerintah Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat menjalin kerja sama, khususnya dalam peningkatan pelayanan dasar publik yang terdiri dari pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, penataan ruang, perumahan rakyat dan permukiman, serta ketenteraman dan ketertiban umum.

Adapun nota kesepakatan kerja sama tersebut ditandatangani oleh Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi dan Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, pada Selasa, 4 Desember 2018 di Gedung Juang 45 Kota Sukabumi, sebagaimana keterangan tertulis yang diterima, Senin (10/12).

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Wali Kota Sukabumi, unsur FKPD (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kota Sukabumi, Plt Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, para Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di lingkungan Pemkot Sukabumi dan Pemkab Sukabumi, serta para tamu undangan lainnya.

Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi mengucapkan terima kasih kepada Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami atas berbagai dukungan dan kebijakannya sehingga sampai saat ini antara Pemkot dan Pemkab Sukabumi tercipta keharmonisan.

Dikatakannya, saat ini Pemkot dan Pemkab Sukabumi ingin meningkatkan kesepakatan, kesepahaman dan kolaborasi untuk menciptakan Kota dan Kabupaten Sukabumi lebih mandiri, kokoh dan kuat di berbagai bidang.

Wali Kota Sukabumi mengatakan, sesuai dengan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 28 Tahun 2018 mengisyaratkan bahwa kerja sama wajib dilakukan oleh daerah yang berbatasan untuk meningkatkan komunikasi yang lebih intens, serta untuk menjadikan kedua daerah semakin maju.

Di sisi lain, Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami mengharapkan, kerja sama antara kedua daerah harus ditindaklanjuti dalam bentuk poin-poin persoalan yang dihadapi. Jangan sampai kebijakan penanganan masyarakat terkesan jomplang. Adapun persoalan yang paling mendesak saat ini, yakni masalah air PDAM dan trayek angkutan di perbatasan.

Untuk itu, Bupati Sukabumi mengharapkan dengan dilakukannya kerja sama ini dapat memberikan jawaban atas berbagai permasalahan yang dihadapi oleh Pemkot dan Pemkab Sukabumi.

Selain itu, Bupati mengatakan, kerja sama juga dapat menggali berbagai potensi dan objek penunjang kedua daerah untuk ditingkatkan dan dikembangkan secara bersama-sama agar dapat memberikan kontribusi yang positif terhadap penyelenggaran pemerintahan dan kemasyarakatan, baik di Kota Sukabumi maupun di Kabupaten Sukabumi.