Baturaja - Plh Bupati OKU Teddy Meilwansyah bersama Kepala BPOM Sumatera Selatan Zulkifli meninjau Pasar Bedug di Taman Kota Baturaja, Sabtu (9/4). Dalam kesempatan tersebut, BPOM memeriksa makanan dan minuman untuk berbuka puasa (takjil) yang dijual di Pasar Bedug Taman Kota Baturaja.
Ia menjelaskan, dari 40 sampel makanan yang diperiksa dan dilakukan uji laboratorium di mobil dengan menggunakan alat penguji formalin mobile dengan dilengkapi alat laboratorium penguji makanan dan minuman, hasilnya tidak ada makanan atau takjil yang mengandung formalin atau bahan-bahan yang bisa membahayakan masyarakat.
Teddy memastikan makanan dan minuman untuk berbuka puasa yang dijual di Pasar Bedug Baturaja telah teruji keamanannya dan higienitasnya.