Sigi - Pemerintah Kabupaten Sigi menerima bantuan beras dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah. Bantuan beras tersebut diserahkan oleh Kepala Dinas Pangan Provinsi Sulawesi Tengah Abdullah Kawulusan kepada Bupati Sigi Mohamad Irwan di Aula Kantor Bupati Sigi, Selasa (23/6).
Bantuan beras 64.705,5 kilogram dari Pemprov Sulteng itu untuk 14.379 jiwa yang terdampak banjir dan pandemi COVID-19 di Kabupaten Sigi.
Bupati Sigi Mohamad Irwan langsung menginstruksikan Dinas Ketahanan Pangan selaku penanggung jawab bantuan, untuk menyalurkan bantuan ini kepada masyarakat terdampak pandemi COVID-19 yang benar-benar membutuhkan, serta sesuai dengan data.
‘"Sampai saat ini bantuan masih terus disalurkan oleh Dinas Ketahanan Pangan untuk masyarakat dengan tidak membeda-bedakan, tetapi disesuaikan dengan ketersediaan bahan sembako sebab dalam kondisi saat ini, kami sangat bergantung pada stok pangan dari distributor apalagi banyak pabrik penghasil bahan makanan juga mengalami kesulitan produksi. Meski demikian bantuan untuk masyarakat Sigi tetap disalurkan dalam kondisi apapun dan secara bergilir," ujar bupati.