Tojo Una-Una - Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tojo Una-Una Sutrisno membuka Sosialisasi Program Pemberian Bantuan Tunai Bagi Masyarakat Miskin dan Tidak Mampu di Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2022, di Gedung Auditorium Kantor Bupati Tojo Una-Una, Kecamatan Ratolindo, Selasa (2/3).
Sutrisno, dalam sambutannya mengucapkan apresiasi kepada pihak Pemprov Sulawesi Tengah yang memberikan alokasi tambahan 1.597 kepala keluarga yang mendapatkan bantuan Rp1 juta per KK di Kabupaten Tojo Una-Una.
“Untuk tahapan pertama alokasi ini berjumlah 534 KK dan di tahap kedua alokasi ini berjumlah 1.063 KK," ujarnya.
“Oleh karena itu atas dasar koordinasi kami bersama pihak Kepala Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Tengah maka pertemuan ini kami adakan agar para camat mengetahui, dan untuk pembayaran diserahkan ke desa/kelurahan masing-masing," lanjutnya.
“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat serta berguna sebaik-baiknya untuk keperluan keluarga masing-masing,” ucap Sutrisno