Martapura - Para korban angin puting beliung di Desa Pemakuan Laut Kecamatan Sungai Tabuk mendapatkan bantuan berupa paket sembako dari Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Sosial dan BPBD Kabupaten Banjar yang dipusatkan di posko bantuan desa setempat, Selasa (1/3).
Posko ini juga dimanfaatkan para relawan dalam melakukan pendataan dan menerima bantuan dari semua pihak baik dari masyarakat maupun swasta. Hal ini dijelaskan Pembakal Desa Pemakuan Laut Hamdani di sela-sela pendataan korban angin puting beliung yang terjadi.
“Dari data terakhir jumlah terdampak pada musibah puting beliung di Desa Pemakuan Laut tersebut ada 66 KK dan 263 jiwa, ini data yang baru diterima jadi data bisa saja berubah," jelas Hamdani.
Hamdani juga berharap bantuan dari Pemerintah Daerah terus diberikan karena sangat diperlukan warga. Yang paling diperlukan warga saat ini adalah terpal untuk warga yang rumahnya rusak parah.
Mewakili warganya, Hamdani juga menyampaikan terima kasih atas perhatian dan bantuan awal yang diberikan oleh Pemkab Banjar dan sangat bermanfaat.
Dikatakannya, saat ini warga yang rumahnya rusak parah mengungsi ke rumah keluarga terdekat.
"Untuk wilayah yang terdampak mengalami kerusakan parah adalah Desa Sungai Tabuk Keramat, Desa Pamakuan dan Lok Buntar. Sementara rumah di tujuh desa lainnya mengalami rusak sedang dan ringan” jelasnya.
Pascabencana puting beliung, Selasa (1/3) pagi, terlihat warga membersihkan puing-puing reruntuhan atap rumah mereka.
Menurut salah satu korban, Fauziah, peristiwa terjadi cukup singkat sekitar 10 menit, namun merusakkan atap rumah bagian dapur miliknya, serta bagian atap ruang tamu yang terlepas dan berserakan di tanah kosong sekitar rumahnya.