Labuan Bajo - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur, melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan ibadah di sejumlah gereja, Minggu (21/6).
Tim Gugus Tugas COVID-19, dalam hal ini Polres Manggarai Barat dan Danramil Komodo melakukan monitoring dan pengamanan kegiatan Ibadah saat penerapan tatanan hidup baru di tengah pandemi COVID-19 di sejumlah gereja wilayah Labuan Bajo.
Kapolres Manggarai Barat sekaligus Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 AKBP Handoyo Santoso mengatakan, menuju tatanan hidup baru, dibutuhkan kerjasama semua elemen masyarakat dalam upaya pencegahan virus corona, yakni dengan mematuhi protokol kesehatan, khususnya dalam pelaksanaan ibadah.
"Untuk itu Tim Operasi Gugus Tugas COVID-19 Manggarai Barat dalam hal ini Satuan Samapta Polres Mabar dan Polsek jajaran, serta Danramil Komodo melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja dalam rangka mecegah penularan COVID-19," ujar Handoyo.
Handoyo menjelaskan, petugas TNI dan Polri memberikan imbauan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan secara persuasif, edukatif, dan humanis.
Sementara itu, Kabag Ops Polres Manggarai Barat AKP Roberth M. Bolle menjelaskan bahwa kegiatan ini untuk memastikan kepatuhan terhadap protokol kesehatan, yakni dengan memakai masker, hand sanitizer dan jaga jarak saat beribadah. Selain itu, sebelum melaksanakan ibadah diwajibkan untuk mencuci tangan dan diperiksa suhu tubuhnya.
"Pihak Polres Manggarai Barat bekerja sama dengan TNI untuk memastikan ibadah berjalan dengan aman dan nyaman," ucap AKP Roberth.