Pemkab Sigi Rakor Pelaksanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana


Sigi - Pemerintah Kabupaten Sigi melaksanakan rapat koordinasi dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XIV, Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Tengah dan Balai Wilayah Sungai III Sulawesi

terkait progres pelaksanaan rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana 2018 meliputi jalan, sungai maupun hunian tetap yang hingga saat ini masih berjalan.





Hadir pada kesempatan ini, Bupati Sigi Mohamad Irwan, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XIV Satrio Utomo, Kepala Balai Wilayah Sungai III Sulawesi Feriyanto Pawenrusi, perwakilan dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Tengah Aksa, Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi Muhammad Basir, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kabupaten Sigi Iskandar Nongtji, Kepala Bappeda Kabupaten Sigi Sutopo dan Plt. Kepala Dinas PUPR Kabupaten Sigi (Hendrik).





Bupati Sigi Mohamad Irwan mengatakan, terkait batas-batas kewenangan yang telah diatur, pemkab tetap melakukan upaya-upaya percepatan melalui ruang koordinasi dan komunikasi dengan instansi yang langsung memiliki kewenangan baik secara teknis dan anggaran.





"Terima kasih atas respons dari pihak-pihak terkait, diharapkan koordinasi tetap berjalan dengan baik. Pemkab Sigi selalu siap untuk memberikan informasi dan membantu pihak balai dalam proses-proses di lapangan," katanya di Sigi, Rabu (3/6).





Sementara itu, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XIV Satrio Utomo mengungkapkan Kabupaten Sigi sangat responsif dan hal ini sangat diapresiasi olehnya





"Dengan sikap responsif ini diharapkan proses pengerjaan dapat dilakukan lebih cepat," tuturnya.





Menyikapi upaya-upaya yang dilakukan pemda, Kepala Balai Wilayah Sungai III Sulawesi Feriyanto Pawenrusi menyampaikan bahwa pihaknya selalu siap untuk membantu.





Di akhir pertemuan, Bupati Irwan langsung menugaskan kepada instansi terkait untuk segera mengusulkan persoalan yang belum terakomodir dan terus melakukan koordinasi dengan pihak balai.