Muara Enim - Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengunjungi Posko COVID-19 Kabupaten Muara Enim di Komplek Perkantoran Islamic Center, Kamis (21/5). Dalam kunjungannya, Herman Deru mengapresiasi kerja Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Muara Enim.
"Tim Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Muara Enim ini termasuk hebat karena baru belakangan ini ada positif terkonfirmasi, padahal di sini banyak ekspatriat, tenaga kerja asing dan lain sebagainya. Ini hebat," puji Herman Deru.
Herman Deru yang juga didampingi Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri, mengatakan penting untuk disampaikan kepada masyarakat bahwa virus corona bisa sembuh dan tidak identik dengan kematian.
"Sekali lagi, tidak identik dengan kematian. Tapi ini bisa mempercepat jika ada penyakit bawaan sebelumnya," terang Herman Deru.
Terkait masalah anggaran yang dilaporkan Plt Bupati Muara Enim Juarsah, Herman Deru meminta setiap dana yang dikeluarkan harus efektif dan tepat sasaran.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Sumsel Herman Deru turut memberikan bantuan kepada tim Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Muara Enim, serta dilanjutkan dengan pengecekan kesiapan logistik penanganan pandemi virus corona.