Martapura - Pemerintah Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, memberikan apresiasi berupa insentif terkait kerja jurnalis karena telah berkontribusi dalam penyediaan informasi seputar penanganan pandemi COVID-19.
Pemkab Banjar melalui Dinas Komunikasi Informasi, Statistik dan Persandian memberikan insentif Rp600.000 kepada jurnalis di lingkup setempat.
Penyerahan secara simbolis insentif untuk para jurnalis dilakukan oleh Juru Bicara Tim Gugus Tugas Kabupaten Banjar Diauddin di Command Center, Martapura, Rabu (20/5).
"Mereka ini para jurnalis sangat berperan dalam memberikan informasi ke masyarakat. Melalui media juga kita mensosialisasikan mengenai imbauan pemerintah ke masyarakat," ujar Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Kabupaten Banjar Eddy Elminsyah.
Ditambahkan Eddy, dengan adanya insentif ini, semoga dapat membantu kerja para awak media yang setiap hari berada di lapangan.
Sebelumnya, Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar juga telah melakukan rapid test COVID-19 kepada para awak media.
"Alhamdulillah mereka semuanya non reaktif. Tapi selalu utamakan kesehatan selama bertugas," tambah Eddy.