Pangkep — Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL) memberikan penghargaan kepada tenaga kesehatan teladan yang bertepatan pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57.
Pada kesempatan itu, bupati juga mengajak masyarakat untuk bergotong royong dalam penanganan COVID-19.
“Kita berharap, agar seluruh masyarakat, kita harus bekerja sama menangani pandemi COVID-19,” katanya.
Meskipun saat ini Pangkep sudah zona hijau, namun dirimya tetap mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Karena ke depan, kita tidak tahu apakah ada varian baru. Olehnya itu, seluruh masyarakat Pangkep, mari kita tetap jaga protokol kesehatan,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas kesehatan Pangkep Herlina menyampaikan, HKN 202 mengangkat tema "Sehat Indonesiaku, Tumbuh Negeriku".
“Kita berharap, semua warga Indonesia bisa hidup sehat dan sejahtera,” tandasnya.