Sigi - Bupati Sigi Mohamad Irwan menyerahkan bantuan kendaraan operasional berupa sepeda motor dan mesin pertanian kepada Balai Penyuluh Pertanian (BPP) di kantor Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Sigi, Selasa (28/4).
Terdapat 45 unit kendaraan operasional sepeda motor yang didistribusikan ke seluruh BPP dan 20 unit kultivator disalurkan ke 8 BPP dari jumlah 13 BPP di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
Bantuan ini bersumber dari DAK Fisik dan telah tersedia sebelum pandemi COVID-19, namun baru diserahkan secara simbolis oleh bupati.
"Kami harap para penyuluh pertanian dapat memanfaatkan bantuan yang telah diberikan oleh Pemerintah Daerah dengan sebaik-baiknya untuk memajukan pertanian di Kabupaten Sigi, terlebih sektor pertanian merupakan sektor unggulan Kabupaten Sigi," kata Irwan.
Irwan berharap Kabupaten Sigi dapat menjadi daerah berdaya saing dalam sektor agribisnis yang dapat menopang perekonomian daerah berbasis kerakyatan.