Pangkep – Bupati Kabupaten Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL) menanggapi adanya pemberitaan terkait masyarakat melakukan patungan sumbangan untuk menjamu kedatangannya dalam kunjungan kerja ke pulau di Kecamatan Liukang Tangaya.
“Kami datang di situ hanya silahturahmi dan berikan bantuan kepada masayarakat kepulauan, terkait jamuan tersebut, mau dikasi jamuan atau tidak, itu tidak masalah buat saya,” kata Yusran melalui pesan singkat, Sabtu (16/10).
MYL menambahkan, walaupun masyarakat memberikan jamuan, kemungkinan itu bentuk perhatian masyarakat.
“Meski ada jamuan, saya rasa wujud perhatian masyarakat kepada bupatinya (pimpinan) dan rombongan,” katanya.
ia menjelaskan, kunjungan kerja ke pulau Tangaya, untuk bertemu langsung masyarakat, menyerap aspirasi masyarakat, apa keinginan mereka terhadap pemerintah, apa yang bisa pemerintah bantu.
“Kalau 'nggak' ketemu langsung, gimana mau tahu keinginan masyarakat, di sana kami juga membawa bantuan untuk mayarakat, bantuan masjid, dan batuan kesehatan, seperti vaksin COVID-19 untuk masyarakat, gizi untuk ibu hamil, dan anak-anak,” katanya.
“Masa kita mau bebani masyarakat, harus begini, harus begitu. Yang saya mau, saya harus bertemu langsung masyarakat, dengar langsung apa yang mereka harapkan,” sambungnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Nurlita Wulan Purnama bersama Perstuan Dokter Gigi Indonesia Cabang Pangkep memberikan bantuan dan sosialisasi tentang kesehatan gigi kepada anak-anak pulau Kecamatan Tangaya.
Sebelumnya, Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau bersama Ketua TP PKK Pangkep Nurlita Wulan Purnama dan rombongan direncanakan sepekan melakukan kunjungan kerja di pulau Kecamatan Tangaya. Dalam kunjungan tersebut rombongan bupati Pangkep pertama kali tiba dan mengunjungi masyarakat pulau di Desa Sabaru Kecamatan Tangaya.
Adapun bebrapa bantuan yang diserahkan langsung bupati untuk masyarakat pulau Desa Sabaru Kecamatan Tangaya berupa multi vitamin, makanan bergizi untuk ibu hamil dan bayi, hand sanitizer, kartu BPJS, dan bantuan dana hibah untuk Masjid Babul Jannah yang ada di Pulau Sabaru, serta pemeberian vaksin COVID-19 untuk masyarakat.
“Kunjungan kami ke Pulau Tangaya untuk menemui masyarakat menyerap langsung aspirasinya, di sana juga akan dilakukan vaksinasi COVID-19,” kata Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau saat ingin melakukan perjalan di Maccini Baji menuju pulau Kecamatan Tangaya, Rabu lalu.
Yusran menambahkan, selain bantuan vaksin COVID-19, pemerintah Pangkep juga memberikan bantuan sosial untuk masyarakat, bantuan bagi masyarakat yang terdampak bencana.
“Ini pertama kali, saya mengunjungi pulau Kecamatan Tangaya, berharap memberikan dampak positif untuk masyarakat,” katanya.
Adapun Pemerintah Kabupaten Pangkep menyerahkan bantuan dana hibah untuk puluhan masjid yang tersebar di pulau Kecamatan Tangaya. Dari data yang didapatkan, masjid tersebut terletak di beberapa pulau desa/kelurahan. Pulau Sumanga Desa Balo-Baloang, pulau Matalaang Desa Sabalana, pulau Sapuka Kelurahan Sapuka, Pulau Sapinggang Desa Tampaang, Pulau Sailus, dan Pulau Satanger.
Dari informasi uyang didapatkan, Ketua TP PKK Pangkep Nurlita Wulan Purnama setibanya di pulau Sapuka bertemu dengan ibu-ibu hamil dan juga memberikan vitamin untuk anak-anak di pulau Sapuka.