Bekasi - Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, mulai mendistribusikan 20.000 paket sembako tahap pertama kepada masyarakat terdampak pandemi virus corona (COVID-19).
Wali Kota Bekasi yang juga Ketua Gugus Percepatan Penanganan COVID-19 Rahmat Effendi di Posko Gugus COVID-19 Stadion Patriot Chandrabhaga, dalam keterangan tertulis, Selasa (21/4), menyebutkan sebanyak 20.000 paket sembako itu didistribusikan ke 56 kelurahan dengan jatah masing-masing per kelurahan mendapatkan 357 paket.
"Tahap pertama sudah didistribusikan ke 56 kelurahan dan disampaikan kepada warga," jelas Rahmat Effendi.
Rahmat mengatakan, distribusi yang dipusatkan di kelurahan untuk data di luar dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dilakukan oleh petugas pamor, serta bantuan dari pihak tiga pilar di wilayah setempat.
"Petugas Pamor dari tiap kelurahan yang mengantarkan ke warga dengan didampingi RT dan RW, serta pendistribusiannya diawasi langsung oleh para camat dan lurah," kata Rahmat.
Adapun isi dari paket sembako yang di distribusikan ke warga berupa beras 5 kilogram, sarden, minyak, mie instan, biskuit, kecap dan saus.
Selain bantuan sembako tersebut, Pemkot Bekasi juga telah mendirikan 12 dapur umum di tiap kecamatan untuk menyediakan makanan siap saji kepada masyarakat.